KALBAR SATU ID – Pertandingan Real Sociedad vs Barcelona di lanjutan LaLiga Spanyol 2025/2026 mengarah pada misi Blaugrana untuk kembali menjauh dari kejaran Real Madrid. Pertandingan ini akan digelar di Estadio Anoeta, San Sebastian, pada Senin (19/1/2026) dini hari WIB.
Laga Real Sociedad vs Barcelona dijadwalkan kick-off pukul 03.00 WIB dan dapat disaksikan melalui live streaming gratis di akhir tulisan ini.
Barcelona datang dengan ambisi besar meraih tiga poin. Pasukan Hansi Flick masih kukuh di puncak klasemen Liga Spanyol dengan 49 poin, hanya unggul 1 angka dari Real Madrid di posisi kedua. Kemenangan di Anoeta akan menjadi krusial untuk menjaga jarak dari rival abadi mereka.
Di sisi lain, Real Sociedad tengah berada dalam tren positif setelah meraih kemenangan 2-1 atas Getafe. Bermain di hadapan pendukung sendiri, La Real bertekad membalas kekalahan dari Barcelona pada pertemuan pertama musim ini yang berakhir 1-2.
Prediksi Susunan Pemain
Real Sociedad (4-2-3-1): Alex Remiro (GK); Jon Aramburu, Duje Caleta-Car, Jon Martin, Sergio Gomez; Carlos Soler, Benat Turrientes; Takefusa Kubo, Brais Mendez, Goncalo Guedes; Mikel Oyarzabal. Pelatih: Pellegrino Matarazzo.
Barcelona (4-2-3-1): Joan Garcia; Jules Kounde, Pau Cubarsi, Eric Garcia, Alejandro Balde; Pedri, Frenkie De Jong; Lamine Yamal, Fermin Lopez, Marcus Rashford; Ferran Torres. Pelatih: Hansi Flick.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Real Sociedad vs Barcelona
28/09/2025: Barcelona vs Real Sociedad 2-1 (LaLiga)
02/03/2025: Barcelona vs Real Sociedad 4-0 (LaLiga)
11/11/2024: Real Sociedad vs Barcelona 1-0 (LaLiga)
14/05/2024: Barcelona vs Real Sociedad 2-0 (LaLiga)
05/11/2023: Real Sociedad vs Barcelona 0-1 (LaLiga)
Link Live Streaming Gratis KLIK DISINI
Demikianlah informasi LINK NONTON STREAMING Real Sociedad vs Barcelona: Cek Susunan Pemain Dilengkapi Live Gratis LaLiga 2026.






